Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun kemerdekaan Negara Republik Indonesia yang ke-72, kecamatan kedungjajang selalu memeriahkan HUT RI dengan berbagai event-event penting. Salah satu event yang tak kalah menarik adalah Lomba PBB antar pelajar dan umum.
Sebagai warga negara yang baik, SMK Syarifuddin tak lepas untuk ikut andil dalam meramaikan HUT RI ke-72 tersebut. Kemaren 12/08/2017 SMK Syarifuddin mengikuti lomba PBB/Gerak jalan dengan mengeluarkan 4 pleton masing-masing 2 pleton putra, 2 pleton putri.
Hal itu dilakukan sebagai upaya untuk memupuk karakter siswa untuk tetap selalu cinta NKRI, agar dapat mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah ikut andil dalam kemerdekaan ini. Dalam mengikuti PBB bukan masalah yang menang yang diharapkan akan tetapi kecintaan anak bangsa terhadap Negara ini yang paling utama. Begitu yang disampaikan oleh Bpk. Mokhammad Khosim, M.Pd saat ditemui diruang kerjanya.
Lomba PBB yang dilaksanakan oleh kecamatan kedungjajang kemaren dari tingkat SLTA diikuti oleh 3 lembaga antara lain SMK Syarifuddin, MA Syarifuddin, dan MA Nurut Tauhid. Harapan kami mudah-mudahan event-event ini dapat membantu para pelajar pada umumnya untuk selalu cinta tanah air. Acung